Site icon Parade.id

Kalau Hubungan RI-Saudi Baik, Harusnya Tetap Ada Kuota Haji

Foto: dok. detik.com

Jakarta (PARADE.ID)- Politisi Gerindra Fadli Zon lagi-lagi seperti menyarankan Presiden Jokowi untuk bisa menelepon Raja Salman terkait kuota haji untuk jemaah Indonesia. Apalagi, kata Fadli, kalau hubungan RI-Saudi Arabia sangatlah baik, harusnya tetap ada kuota proporsional untuk calon jamaah kita.

“Tp kalau Menagnya aja buat pernyataan ‘heran’, artinya ada masalah komunikasi n masalah lain yg serius.Apalagi Malaysia dpt tambahan kuota,” kata dia, Jumat (4/6/2021), ketika mengomentari cuitan politisi PKS, Tifatul Sembiring.

Sebelumnya Tifatul menganjurkan agar pemerintah Indonesia melobi diplomasi dengan Saudi terlebih dahulu terkait kuota haji. Anjurannya ini secara khusus ditujukan ke Menteri Agama.

Memang kuota dibatasi, tetapi rasanya tak ada salahnya jika ajak Saudi untuk berbicara.

Tifatul menganjurkan demikian karena tampaknya ia merasa tak tega dengan calon jemaah haji kita yang sudah antre selama 10 tahun lamanya.

“Rukun Islam ke 5 ini. Malaysia malah dapat quota tambahan, kok bisa…,” kata dia.

(Rgs/PARADE.ID)

Exit mobile version