Site icon Parade.id

Pemkab Cianjur Gelar Musrenbang, Didominasi Sektor Ekonomi dan Kesehatan

Cianjur (PARADE.ID)- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur menggelar Musyawarah Perencanaan dan Pembangunan (Musrembang) bersama Forkopimda, Bappeda, OPD dan seluruh perwakilan elemen masyarakat. Pagelaran diadakan secara hybrid di Aula Hotel Le Eeminece, Desa Palasari, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jumat (24/9/2021).

Pada Musrenbang kali ini, aspirasi masyarakat didominasi oleh sektor ekonomi dan kesehatan. Kedua sektor tersebut diharapkan dapat meningkat karena kedua sektor tersebut mengalami dampak akibat pandemi covid-19.

Bupati Cianjur Herman Suherman menyampaikan kedua sektor tersebut menjadi aspirasi mayoritas sekitar 70 persen.

“Jadi yang mendominasi itu sektor kesehatan dan ekonomi ini sekitar 70 persenan” ujar Herman.

Adapun kumpulan aspirasi yang terkumpul pada Musrenbang kali ini akan dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Cianjur untuk 2021 hingga 2026.

“Musrembang ini hasilnya akan ditetapkan dalam RPJMD tahun 2021 hingga 2026,” pungkasnya.

(Isa/PARADE.ID)

Exit mobile version