Site icon Parade.id

Pengurus MUI Terima Pegawai KPK yang Tak Lulus TWK

Foto: dok. Twitter @cholilnafis

Jakarta (PARADE.ID)- Perwakilan Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Cholil Nafis menerima belasan pegawai Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang tak lulus tes wawancara kebangsaan (TWK). Belasan pegawai KPK yang tidak lolos TWK, sebagaimana pengakuan kiai Cholil, dari muslim dan non muslim.

“Mereka mengadu bahwa metode dan tesnya tak dapat menjadi standar kelulusan dan mereka merasa difitnah,” demikian katanya, kemarin, di akun Twitter-nya.

Dikutip lama mui.or.id, kiai mengatakan akan mencoba membawa masalah ini ke dalam Rapat Pimpinan Harian MUI. Sehingga nantinya akan muncul tanggapan resmi dari MUI.

‘’Kita akan bawa masalah ini ke dalam rapat Pimpinan Harian MUI untuk memastikan langkah apa yang akan diambil MUI,” ujar dia.

Kepada MUI, mereka juga sempat menceritakan bahwa tidak nyaman dengan banyaknya serangan, termasuk berbagai fitnah yang ditujukan mulai dari Taliban sampai anti-NKRI.

‘’Pegawai KPK tersebut juga menceritakan bahwa mereka sudah banyak yang bekerja selama belasan tahun dan bahkan tidak pernah kesandung masalah etik,” kata kiai Cholil.

Dari situ, kiai Cholil serta MUI berharap, juga berdoa agar apa yang mereka keluhkan mendapatkan jalan yang terbaik. Serta mendapatkan apa yang dirasa mereka adil.

(Rgs/PARADE.ID)

Exit mobile version