Site icon Parade.id

Pesan Jansen ke Netizen: Kalaupun Jadi Mendukung Anies ke Depan, Kampanye Harus Inklusif

Foto: Ketum Partai Demokrat AHY menyambut kedatangan Anies Baswedan di DPP Demokrat, Jakarta, dok. akun Twitter Partai Demokrat

Jakarta (parade.id)- Baru-baru ini, Anies Rasyid Baswedan silaturahmi ke DPP Demokrat dan bertemu Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selaku Ketua Umum. Dalam pertemuan itu, keduanya tampak hangat ketika bicara masa depan bangsa dan negara Indonesia.

Publik, bahkan para kader membaca bahwa Demokrat mendukung Anies di Pilpres 2024.

Terkait itu, politisi Demokrat, Jansen Sitindaon mengingatkan ke salah satu netizen soal dukungannya ke Anies. Bahwa, kata Jansen, kalaupun Demokrat (kami) jadi mendukung Anies ke depan, maka kampanyenya (untuk Anies) harus inklusif, bhineka/majemuk.

“Jgn diulangi lagi ‘show of force’ identitas tertentu secara berlebihan baik itu agama dan lainnya. Orang jd takut akhirnya kalah. Mari kita bawa mas Anies ini jd pemimpin bagi semua,” peringatannya.

Jangan hanya karena fanatisme, kata Jansen, kita yang berlebihan platform dan misi perubahan, yang bersama kita usung jadi rusak/tidak sampai ke publik karena digempur lawan dengan tuduhan macam-macam.

“Twit saya diatas sekedar mengingatkan. Krn tak bisa lagi dibantah kelas mas Anies ini sdh Intelektual Muslim bahkan dunia,” Wasekjend Demokrat itu mengingatkan kembali.

Foto: tangkapan layar cuitan Jansen Sitindaon

Sebagaimana yang diketahui, sebelum ke Demokrat, Anies ke partai NasDem. Di DPP NasDem, Anies secara tegas dicalonkan sebagai (bakal) calon presiden 2024. Tapi, di DPP Demokrat, di mana Anies bertemua AHY, ketegasan itu dirasa belum ada oleh pihak tertentu.

(Rob/parade.id)

Exit mobile version