Site icon Parade.id

SPN Peduli Bencana Longsor di Sukabumi

Foto: dok. pribadi

Sukabumi (parade.id)- Di tengah kondisi penuh keterbatasan pasca Omnibus Law UU Cipta Kerja (Ciptaker) disahkan—memaksa terhentinya kenaikan upah buruh selama tiga tahun, dan di tengah kondisi terpuruknya daya beli kaum buruh karena kenaikan harga BBM subsidi, tidak membatasi Serikat Pekerja Nasional (SPN) untuk peduli kepada korban longsor Desa Pasir Datar, Sukabumi, Jawa Barat.

“Kami memberikan sejumlah uang dan mi instan kepada korban longsor Desa Pasir Datar, Sukabumi, Jawa Barat. Mudah-mudah sedikit membantu,” kata Ketua DPC SPN Mulyadi, kepada media, Senin (31/10/2022).

Mulyadi menyebut bahwa kepedulian SPN ke warga Desa Pasir Datar, Sukabumi ini bagian bentuk kemanusiaan SPN dari para anggota. Bantuan ini, disebutkan olehnya hasil penggalangan (gotong royong) para anggota SPN se-kabupaten Sukabumi.

Pangkomda Laskar Nasional Jawa Barat sekaligus Penanggung Jawa Aksi Nasional KSPI, Makbullah Fauzi atau Buya Fauzi yang turut serta perbantuan tersebut mengatakan bahwa hal tersebut merupakan bukti bahwa SPN tidak hanya getol melakukan aksi unjuk rasa, melainkan juga peduli, menjadi garda terdepan untuk saling membantu, khususnya ke korban bencan alam.

Buya, mewakili SPN Sukabumi mengucapkan terima kasih kepada banyak pihak yang turut serta meringankan beban korban warga Desa Pasir Datar, Sukabumi, termasuk ke Kepala Desa. Ucapan terima kasi itu ia sampaikan ke warga dan aparat kepolisian, dalam hal ini Kapolsek Caringin, Sukabumi, Jawa Barat.

(Rob/parade.id)

Exit mobile version