#PBSI Arsip - Parade.id https://parade.id/tag/pbsi/ Bersama Kita Satu Thu, 18 Mar 2021 08:30:27 +0000 id hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.8.3 https://parade.id/wp-content/uploads/2020/06/cropped-icon_parade-32x32.jpeg #PBSI Arsip - Parade.id https://parade.id/tag/pbsi/ 32 32 Menpora: Kita tak akan Tinggal Diam Indonesia Didepak dari All England https://parade.id/menpora-kita-tak-akan-tinggal-diam-indonesia-didepak-dari-all-england/ https://parade.id/menpora-kita-tak-akan-tinggal-diam-indonesia-didepak-dari-all-england/#respond Thu, 18 Mar 2021 08:30:27 +0000 https://parade.id/?p=11441 Jakarta (PARADE.ID)- Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan tidak akan tinggal diam mengetahui tim Indonesia dipaksa mundur dari turnamen bulu tangkis All England 2021. Zainudin mengatakan keputusan penarikan paksa tim Indonesia tidak adil. Pasalnya, pihak penyelenggara maupun BWF sebelumnya tidak pernah memberi tahu terkait kebijakan maupun aturan karantina yang diberlakukan oleh otoritas kesehatan Inggris. […]

Artikel Menpora: Kita tak akan Tinggal Diam Indonesia Didepak dari All England pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
Jakarta (PARADE.ID)- Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan tidak akan tinggal diam mengetahui tim Indonesia dipaksa mundur dari turnamen bulu tangkis All England 2021.

Zainudin mengatakan keputusan penarikan paksa tim Indonesia tidak adil. Pasalnya, pihak penyelenggara maupun BWF sebelumnya tidak pernah memberi tahu terkait kebijakan maupun aturan karantina yang diberlakukan oleh otoritas kesehatan Inggris.

“Saya mendorong PBSI untuk melakukan langkah-langkah mempertanyakan ke BWF supaya kita tidak diperlakukan seperti ini,” kata Zainudin dalam jumpa pers virtual di Jakarta, Kamis.

“Sebab kalau diam saja ketika kita anggap ada indikasi tidak fair, maka kita akan dianggap lemah dan diperlakukan sama ketika bertanding di event seperti ini,” kata dia menambahkan.

Zainudin tak mempermasalahkan kebijakan pemerintah Inggris soal aturan karantina karena menurutnya setiap negara mempunyai cara yang berbeda-beda dalam penanganan pandemi COVID-19.

Hanya saja, ia menyayangkan pihak BWF yang seolah tidak begitu mempedulikan nasib para atlet yang tengah berlaga di All England 2021. Ia juga menyinggung salah satu atlet luar negeri yang masih diizinkan tampil meski berada satu pesawat dengan tim Indonesia.

Menurut Zainudin, BWF seharusnya dapat menyikapi permasalahan secara objektif. Ia pun meminta kepada PBSI untuk terus mendesak federasi tertinggi bulu tangkis itu untuk memberikan alasan yang jelas terkait keputusan penarikan timnas dari turnamen tersebut.

Meskipun telah didepak dari All England 2021, Indonesia terus memperjuangkan keadilan atas perlakuan yang mereka terima.

Menpora juga berencana melakukan pertemuan virtual dengan Dubes RI untuk Inggris di London pada sore ini sembari terus melakukan klarifikasi ke berbagai pihak terkait kejadian ini.

Dengan bantuan dari KBRI di Inggris, Indonesia berusaha mendapat kepastian bahwa tidak ada diskriminasi ataupun unfair treatment kepada tim Merah Putih selama di All England 2021.

Tak hanya itu, KBRI juga akan mengupayakan kemungkinan bagi para pemain Indonesia untuk melanjutkan kompetisi di All England.

*Sumber: antaranews.com

Artikel Menpora: Kita tak akan Tinggal Diam Indonesia Didepak dari All England pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
https://parade.id/menpora-kita-tak-akan-tinggal-diam-indonesia-didepak-dari-all-england/feed/ 0
Rexy Mainaky Angkat Bicara soal Kandidat Bos Baru PBSI https://parade.id/rexy-mainaky-angkat-bicara-soal-kandidat-bos-baru-pbsi/ https://parade.id/rexy-mainaky-angkat-bicara-soal-kandidat-bos-baru-pbsi/#respond Thu, 09 Jul 2020 07:39:40 +0000 https://parade.id/?p=3221 Jakarta (PARADE.ID)- Legenda bulu tangkis Indonesia Rexy Mainaky yang saat ini melatih di Thailand turut bicara soal kandidat Ketua Umum PP Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) periode 2020-2024 dan nama Erick Thohir menjadi gacoannya. “Saya sangat mendukung penuh Pak Erick Thohir untuk memimpin PBSI. Karena dia memiliki reputasi, bukan hanya di dalam negeri tetapi […]

Artikel Rexy Mainaky Angkat Bicara soal Kandidat Bos Baru PBSI pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
Jakarta (PARADE.ID)- Legenda bulu tangkis Indonesia Rexy Mainaky yang saat ini melatih di Thailand turut bicara soal kandidat Ketua Umum PP Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) periode 2020-2024 dan nama Erick Thohir menjadi gacoannya.

“Saya sangat mendukung penuh Pak Erick Thohir untuk memimpin PBSI. Karena dia memiliki reputasi, bukan hanya di dalam negeri tetapi telah mendunia. Dia sangat mengerti olahraga luar-dalam,” kata Rexy dalam keterangan resmi yang diterima media di Jakarta, Kamis.

Peraih medali emas Olimpiade Atlanta 1996 bersama Ricky Soebagdja itu menilai Menteri BUMN itu dinilai tepat memimpin induk organisasi tepok bulu Indonesia meski mengakui bakal banyak saingan untuk menggantikan Wiranto.

Masa bakti Ketua Umum PP PBSI Wiranto berakhir tahun ini dan sesuai dengan rencana akan digelar Musyawarah Nasional (Munas) pada tahun yang sama. Selain Erick Thohir ada kandidat lain yang muncul seperti Menristek Bambang Brodjonegoro, Kepala Staf Kantor Kepresidenan Moeldoko, dan Kapolri Jenderal Idham Azis.

Muncul pula nama mantan Menteri Hukum dan HAM Hamid Awaluddin yang meramaikan persaingan. Bahkan, Ketua Umum PB Wushu Indonesia (2017-2021) yang juga Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, pun masuk bursa.

“Dari semua kandidat yang masuk dalam bursa, saya nilai Pak Erick sangat pas untuk memimpin PBSI. Kapabilitasnya unggul jauh dibandingkan kandidat lain,” kata Rexy yang sejak 2017 dikontrak sebagai kepala pelatih oleh Asosiasi Bulutangkis Thailand (BAT).

Sebelumnya, dukungan kepada Erick Thohir juga sudah disampaikan Joko Suprianto. Juara Dunia 1993 di Birmingham itu terang-terangan menyebut pembantu Presiden Jokowi ini layak menjadi bos baru PBSI.

Menurut Rexy yang ikut mengantarkan Garuda empat kali memboyong Piala Thomas 1994, 1996, 1998, dan 2000 ini, Erick memiliki kapasitas dan kapabilitas untuk menjadi pemimpin baru PBSI empat tahun ke depan.

Kelebihan lain di mata Juara Dunia 1995 serta kampiun All England 1995 dan 1996 ini, Erick juga dinilai sosok yang sangat dekat dengan para atlet dan pelatih. Kepribadiannya dinilai fleksibel dan ramah, namun juga tegas.

“Kami sangat mewanti-wanti 34 Pengprov PBSI pemilik suara dalam Munas jangan sampai salah pilih,” kata Kabid Binpres PP PBSI 2012-2016  era Gita Wirjawan ini.
(Antara/PARADE.ID)

Artikel Rexy Mainaky Angkat Bicara soal Kandidat Bos Baru PBSI pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
https://parade.id/rexy-mainaky-angkat-bicara-soal-kandidat-bos-baru-pbsi/feed/ 0
Ketum PBSI Cenderung Satu Periode, Nama Erick Thohir Muncul https://parade.id/ketum-pbsi-cenderung-satu-periode-nama-erick-thohir-muncul/ https://parade.id/ketum-pbsi-cenderung-satu-periode-nama-erick-thohir-muncul/#respond Tue, 07 Jul 2020 07:13:53 +0000 https://parade.id/?p=2999 Jakarta (PARADE.ID)- Masa bakti ketua umum (ketum) Pengurus Pusat Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) periode 2016-2020 Wiranto akan berakhir dan nama Erick Thohir muncul menjadi salah satu kandidat karena kepengurusan induk organisasi bulu tangkis itu cenderung bertahan satu periode. “Kalau dilihat dari catatan yang ada, jarang ada ketua umum PBSI yang menjabat dua […]

Artikel Ketum PBSI Cenderung Satu Periode, Nama Erick Thohir Muncul pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
Jakarta (PARADE.ID)- Masa bakti ketua umum (ketum) Pengurus Pusat Persatuan Bulu tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) periode 2016-2020 Wiranto akan berakhir dan nama Erick Thohir muncul menjadi salah satu kandidat karena kepengurusan induk organisasi bulu tangkis itu cenderung bertahan satu periode.

“Kalau dilihat dari catatan yang ada, jarang ada ketua umum PBSI yang menjabat dua periode. Jadi wajar jika muncul nama-nama baru,” kata pengamat bulu tangkis Broto Happy Wondomisnowo saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa.

Wiranto yang juga ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) periode 2019-2024 terpilih menjadi ketua umum PP PBSI secara aklamasi pada Musyawarah Nasional di Surabaya, 31 Oktober 2016. Saat itu menggantikan posisi Gita Wirjawan.

Saat PP PBSI dipegang Gita Wirjawan (2012-2016), sederet prestasi memang mampu diraih termasuk mengembalikan medali emas Olimpiade 2016 lewat pasangan Tontowi Ahmad/Lilyana Natsir. Namun, prestasi itu tidak membawanya bisa bertahan.

“Pak Gita cukup bagus. Tapi tetap satu periode saja. Begitu juga sebelumnya. Soerjadi 1993-1997, Subagyo HS 1997-2001, Chairul Tanjung 2001-2004, Sutiyoso 2004-2008, Djoko Santoso 2008-2012,” kata pengamat juga mantan jurnalis olahraga khusus untuk cabang bulu tangkis itu.

Menurut Broto, nama Erick Thohir itu dimunculkan oleh mantan pebulu tangkis yang juga juara dunia 1993 Joko Suprianto. Menteri BUMN Erick Thohir dinilai sebagai kandidat terkuat untuk dipilih sebagai nakhoda organisasi bulu tangkis nasional dalam Musyawarah Nasional (Munas) PP PBSI akhir tahun nanti.

“Meskipun tidak punya suara di Munas, saya lebih mengunggulkan Pak Erick Thohir. Di antara nama-nama yang masuk bursa, saya tetap lebih mengunggulkan nama Pak Erick sebagai calon kuat Ketua Umum PBSI masa bakti 2020-2024. Dia tokoh muda dan dari sisi kapasitas dan kapabilitas, juga sangat mumpuni,” komentar Joko, pahlawan Piala Thomas 1994, 1996, dan 1998.

Mantan pemain nasional yang kini menjadi pelatih di klub Victory Kota Bogor, dari semua segi, Menteri BUMN tersebut memiliki keunggulan. Saat ini Erick termasuk orang kuat dengan menjadi pembantu Presiden Joko Widodo. Jejaring internasional juga demikian luas.

Bicara soal pengalaman dalam mengelola organisasi olahraga, Erick juga begitu kental. Mulai dari organisasi basket nasional dan regional, Ketua Komite Olimpiade Indonesia, hingga yang terakhir menjadi Ketua Penyelenggara Asian Games 2018 yang memetik sukses besar, baik dari sisi penyelenggaraan maupun prestasi.

Sejumlah tokoh masuk dalam bursa menjadi nakhoda organisasi tepok bulu nasional periode 2020-2024. Selain Erick, kandidat lain yang muncul dari insan bulutangkis nasional adalah Menristek Bambang Brodjonegoro, Kepala Staf Kantor Kepresidenan Moeldoko, dan Kapolri Jenderal Idham Azis.

Muncul pula nama mantan Menteri Hukum dan HAM Hamid Awaluddin untuk meramaikan persaingan. Bahkan, kendati saat ini sudah menjabat sebagai Ketua Umum PB Wushu Indonesia (2017-2021), Menko Perekonomian Airlangga Hartarto pun tetap masuk bursa.

“Dengan kapasitas, kapabilitas, dan jejaring luas yang dia miliki, semuanya itu akan memudahkan Pak Erick dalam mengelola PBSI menjadi organisasi yang modern, maju, dan berprestasi. Mungkin Pak Erick bisa menjadi alternatif terbaik untuk dipilih oleh Pengprov PBSI dalam Munas nanti,” tegas Joko, mantan pelatih Pelatnas Cipayung itu.
(Antara/PARADE.ID)

Artikel Ketum PBSI Cenderung Satu Periode, Nama Erick Thohir Muncul pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
https://parade.id/ketum-pbsi-cenderung-satu-periode-nama-erick-thohir-muncul/feed/ 0
Praveen/Melati Melenggang ke Laga Puncak Turnamen Internal PBSI https://parade.id/praveen-melati-melenggang-ke-laga-puncak-turnamen-internal-pbsi/ https://parade.id/praveen-melati-melenggang-ke-laga-puncak-turnamen-internal-pbsi/#respond Fri, 03 Jul 2020 03:47:36 +0000 https://parade.id/?p=2371 Jakarta (PARADE.ID)- Ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melenggang ke laga puncak turnamen internal PBSI setelah menaklukkan pasangan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dalam dua gim langsung 21-17, 21-17 pada semifinal yang berlangsung di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Jumat. Kunci kemenangan pasangan Praveen/Melati terletak pada usaha menjaga ritme permainan di poin-poin akhir. Meski Adnan/Mychelle sering unggul […]

Artikel Praveen/Melati Melenggang ke Laga Puncak Turnamen Internal PBSI pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
Jakarta (PARADE.ID)- Ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melenggang ke laga puncak turnamen internal PBSI setelah menaklukkan pasangan Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso dalam dua gim langsung 21-17, 21-17 pada semifinal yang berlangsung di Pelatnas PBSI Cipayung, Jakarta, Jumat.

Kunci kemenangan pasangan Praveen/Melati terletak pada usaha menjaga ritme permainan di poin-poin akhir. Meski Adnan/Mychelle sering unggul dalam perolehan angka, mereka akhirnya harus menyerah dari Praveen/Melati.

“Kami sudah tahu Adnan/Mychelle ini junior yang bisa tembus ke papan atas, pola mainnya menarik dan bagus, cepat. Mereka curi start dengan permainan cepat, tapi di pertengahan gim pertama kami bisa antisipasi, kami bawa mereka ke permainan kami,” kata Praveen.

Senada dengan Praveen, Melati juga memuji penampilan Adnan/Mychelle yang merupakan junior mereka di pelatnas. Namun Melati juga menyoroti aspek yang harus ditingkatkan oleh juniornya itu.

“Mereka mainnya rapi tapi masih banyak mati sendirinya. Sedangkan kami tadi unggul di poin-poin kritis, kami bisa ambil di situ,” kata Melati.

“Penampilan kami kalau dibilang sudah balik ya belum semuanya, tapi dari penampilan pertama dengan sekarang jauh bedanya, nanti di latihan tinggal ditambah sedikit apa yang masih kurang,” kata Praveen melanjutkan.

Laga semifinal lainnya mempertemukan pasangan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow. Pemenang dari pertandingan itu  akan berjumpa dengan Praveen/Melati di partai puncak.

“Dua-duanya punya potensi bagus, rangking mereka juga lumayan. Tapi kami sudah siapkan semua” ujar Praveen.

(Antara/PARADE.ID)

Artikel Praveen/Melati Melenggang ke Laga Puncak Turnamen Internal PBSI pertama kali tampil pada Parade.id.

]]>
https://parade.id/praveen-melati-melenggang-ke-laga-puncak-turnamen-internal-pbsi/feed/ 0