Jakarta (parade.id)- Presiden Jokowi melantik Menkominfo bukan dari kalangan partai politik (Parpol). Alasan Jokowi agar semua pekerjaan dan tujuan Kominfo bisa segera dikerjakan dengan cepat.
“Semua dalam tujuan akhir agar segera kerja cepat,” jawabnya singkat, menjawab pertanyaan wartawan.
Disiungung soal mengapa tida dari Parpol seperti dari NasDem, Jokowi lagi-lagi hanya menjawab, “Agar kerja cepat.”
Jokowi mengatakan hal itu perlu dilakukan karena menurutnya segala kerja di Kominfo bukan persoalan yang mudah sehingga diperlukan kerja cepat.
Pun ketika ditanya porsi NasDem yang berkurang, Jokowi lagi-lagi hanya menjawab, “Agar ini selesai dengan cepat.”
Diangkat Budi Arie sebagai Menkominfo memiliki prioritas, seperti untuk keamanan data. Targetnya, kata dia, satu tahun akan dikejar.
“Semuanya bisa dikejar. Selain Wamen kita tambah Satgas. Sebab bukan persoalan mudah,” kata presiden.
(Rob/parade.id)