Jakarta (PARADE.ID)- Dewan Pengurus Daerah Rumah Tani Indonesia (DPD RTI) mengaku siap berkolaborasi dengan Dinas Pertanian Kalimantan Tengah (Kalteng). Hal itu guna membangun pertanian di Kalteng.
“Silaturahmi ini bertujuan untuk membangun kerja sama dengan Dinas Pertanian, dalam rangka mengajak milenial ikut terlibat aktif mewujudkan swasembada pangan dan revolusi pertanian di Kalimantan Tengah,” kata Ketua DPD RTI Kalteng, Petrus Tampubolon, dalam keterangan medianya kepada parade.id, Rabu (10/11/2021).
Petrus juga mengatakan bahwa silaturami ini untuk menghasilkan inovasi dan kreativitas anak-anak muda. Dengam harapan dapat menciptakan peluang usaha dalam bidang pertanian di kalangan anak muda, baik melalui tanaman tahunan, musiman dan bulanan ataupun hidroponik.
“Serta dapat dikolaborasikan dengan teknologi untuk pemasaran dan publikasi hasil pertanian.”
Sementara itu, perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan, Holtikultura, Peternakan, yakni Sunarti, menyambut baik silaturahmi dan kolaborasi RTI guna membangun pertanian di Kalteng.
Sunarti mengatakan bahwa keterlibatan anak-anak muda dalam memajukan pertanian dibutuhkan di Kalteng. Sebab ia percaya di anak-anak muda inovasi dan kreativitas tercipta.
“Sehingga pertanian di Kalteng semakin maju dan berkah. Apalagi Kalteng salah satu daerah yang berpotensi menjadi pusat ketahanan pangan nasional,” sambutnya.
(Sur/PARADE.ID)