Jakarta (PARADE.ID)- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengumumkan bahwa lebih 10 juta dosis bahan baku vaksin Sinovac telah tiba di Jakarta siang ini.
“Mendatangkan vaksin adalah bagian dari upaya pemerintah melakukan percepatan dan perluasan program vaksinasi untuk menciptakan kekebalan komunal, dan menanggulangi lonjakan kasus di Indonesia,” katanya, Senin (12/7/2021), di akun Twitter-nya.
Kemarin, telah tiba pula tiga juta dosis vaksin Moderna siap pakai di Indonesia. Vaksin tersebut dikirim oleh pemerintah Amerika Serikat.
“Sampai hari ini, Indonesia telah mengamankan lebih dari 122,7 juta dosis vaksin — bahan baku dan siap pakai — dari Sinovac, AstraZeneca, Sinopharm, dan Moderna.”
Program vaksinasi di Indonesia telah mencapai 52 juta suntikan, kata Presiden. Pemerintah, kata dia, akan terus bekerja keras untuk memastikan kesediaan vaksin bagi Indonesia.
“Kesehatan dan keselamatan rakyat akan selalu menjadi prioritas.”
(Rgs/PARADE.ID)