Aceh (PARADE.ID)- Bendera Bulan Bintang berkibar bersama dengan bendera Merah Putih di halaman masjid Islamic Centre, Banda Sakti, Lhokseumawe, Aceh, Sabtu (15/8/2020). Dikibarkannya bendera Bulan Bintang oleh pihak KPA/PA Kuta Pasee, juga sejumlah masyarakat dan segenap tokoh ini bermaksud untuk memperingati MoU Helsinky.
Anggota KPA/PA Kuta Pasee yang mengibarkan Bendera Bulan Bintang di halaman masjid tersebut kurang lebih berjumlah 120 orang. Di antaranya bisa disebutkan ada Mantan Ketua DPRK Lhokseumawe a.n. M. Yasir, Pangwil KPA/PA Kuta Pasee a.n. Nuktar Hanafiah alias Ableh Kandang, Pangmuda Rah II a.n. Husaini Pom, Akamedisi KPA/PA Kuta Pasee a. n. Halim abe, Pangops KPA/PA Kuta Pasee a.n. M. Juaini alias Pangben, Hermansyah (perwakilan dati perlak), Ketua DPRK Lhokseumawe a.n. Ismail Amana, dan Agt Drpk Lhokseumawe dari PA.
Informasi yang didapat redaksi, sebelum dikibarkannya bendera Bulan Bintang, sempat dicegah oleh aparat keamanan gabungan Polres Lhokseumawe dan Kasrem 011/LW. Namun demikian itu tidak dapat dicegah dan bendera Bintang Bulang tetap dinaikkan, berdampingan dengan Bendera Merah Mutih hampir setengah jam. Masyarakat pun sempat melantunkan zikir di bawah kedua bendera tersebut.
(Reza/PARADE.ID)