Jumat, Juli 4, 2025
  • Info Iklan
Parade.id
  • Login
No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Hukum
  • Pertahanan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Opini
  • Profil
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Internasional
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Teknologi
    • Sosial dan Budaya
Parade.id
Home Nasional

Hari Pahlawan 10 November, Prabowo Subianto Kenang Robert Wolter Mongisidi

redaksi by redaksi
2022-11-10
in Nasional, Pendidikan, Pertahanan, Politik, Sosial dan Budaya
0

Foto: Robert Wolter Mongisidi, diunggah akun Twitter Prabowo Subianto, Kamis (10/11/2022)

0
SHARES
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta (parade.id)- Hari ini, Kamis, 10 November, bertepatan dengan Hari Pahlawan. Di Hari Pahlawan ini, Ketum Gerindra, sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengenang salah satu pahlawan Indonesia, yakni Robert Wolter Mongisidi.

“‘Jangan takut melihat masa yang akan datang, saya telah turut membersihkan jalanan bagi kalian meskipun belum semua tenagaku kukeluarkan’,” Prabowo mengutip ucapan Robert Wolter Mongisidi, mengawali kenangannya.

Related posts

Purnawirawan TNI dan Tokoh Masyarakat Desak Pemakzulan Gibran, Ancam Duduki DPR/MPR

Purnawirawan TNI dan Tokoh Masyarakat Desak Pemakzulan Gibran, Ancam Duduki DPR/MPR

2025-07-03
Negara Harus Menyelamatkan Pengemudi Ojol dari Hubungan Kerja Menyesatkan

KON: Kenaikan Tarif Ojol Bukan Solusi Utama

2025-07-02

Diceritakan Prabowo, quotes Robert Wolter Mongisidi di atas adalah penggalan kalimat pada surat yang ditulis kepada Marie adiknya ketika beliau di penjara menunggu hukuman mati akibat melawan Belanda yang membonceng NICA. Perlawanan Robert Wolter Mongisidi dimulai ketika baru merantau dari Manado ke Makassar.

“Terhenyak karena kemerdekaan yang baru sesaat tiba-tiba terancam. Belanda kembali dengan wujud baru, Netherlands Indies Civil Administration alias NICA dengan tujuan berkuasa kembali,” tertulis demikian di akun Twitter-nya.

Salah satu aksinya saat mencegat jip militer milik Belanda bersama tiga orang teman lainnya. Mongisidi lalu menodongkan pistol ke arah kepala satu-satunya orang yang ada di mobil itu, seorang kapten.

“Seragam dan tanda pangkat sang kapten dilucuti, lalu dikenakan Mongisidi.”

Mobil direbut, Mongisidi dan seperkawanan menuju ke arah tangsi. Tak dikenali, mereka berhasil masuk ke kandang musuh.

Suasana mendadak riuh saat Mongisidi memberondongkan senapannya ke area tangsi. Para penghuninya pun panik, bubar, dan lari menyelamatkan diri ke segala penjuru.

“Setelah banyak aksi perlawanan kepada Belanda, Robert Wolter Mongisidi tertangkap namun berhasil melarikan diri dan melakukan perlawanan kembali menyerang pos-pos Belanda. Tertangkap untuk kedua kali dan diadili,” paparnya.

Tegar mengakui dakwaan sebagai pemimpin pemberontak dan saat dijadikan saksi persidangan teman-temannya yang diadili, ia menyatakan bahwa apa yang dituduhkan adalah tanggung jawab beliau dengan mengatakan: “Mereka berbuat atas perintah saya, maka sayalah yang bertanggung jawab.”

26 Maret 1949, hakim beri putusan hukuman mati kepada Wolter Mongisidi yang dilaksanakan pada tanggal 5 September 1949. Surat keputusan langsung disetujui dan ditandatangani beliau.

“Padahal Belanda kerap membujuk Mongisidi agar mau bekerja sama, tapi ia tegas menolak.”

Kepada anggota regu penembak saat pelaksanaan hukuman mati, Wolter Monginsidi sempat mengatakan:
“Jalankan kewajibanmu, dan tembaklah dengan tepat.”

Pada Kitab Suci yang dijadikan bantal beliau, ditemukan tulisan tangan berbunyi: “Setia hingga akhir di dalam keyakinan.”

Keyakinan pada cita-cita kemerdekaan membuat Wolter Monginsidi tidak gentar menjalani proses persidangan yang penuh dengan penyiksaan dan berkepanjangan, serta ancaman dan bahkan putusan hukuman mati terhadap beliau.

Robert Wolter Monginsidi membuktikan diri sebagai pemimpin yang tidak mementingkan diri sendiri serta memiliki kesetiaan terhadap anak buah dan temannya, yaitu dengan mengambil alih semua tanggung jawab atas dakwaan dan ancaman hukum yang ditujukan kepada mereka.

Robert Wolter Mongisidi sosok anak muda yang berjuang mempertahankan kemerdekaan dengan berani dan terhormat selalu pengingat saya pribadi untuk tidak menyerah dalam pengabdian kepada bangsa dan negara dalam mengisi kemerdekaan sehingga seluruh rakyat bisa tersenyum bahagia.

Prabowo mengajak sahabat sekalian untuk setiap anak bangsa untuk bersatu dengan keahliannya masing-masing berkarya dalam mengisi masa kemerdekaan yang telah diwarisi kepada kita.

“Selamat Hari Pahlawan. Selamat beraktivitas mengisi kemerdekaan. Selamat berkarya membangun negerimu hingga seluruh rakyat bisa tersenyum bahagia,” ajak Prabowo.

(Rob/parade.id)

Tags: #Mongosidi#Pendidikan#Prabowo
Previous Post

Aksi KSPI di Balai Kota: Tuntut Kenaikan Upah

Next Post

Aksi Unjuk Rasa KSPI-Partai Buruh di Bogor: Tuntut Kenaikan Upah

Next Post
Aksi Unjuk Rasa KSPI-Partai Buruh di Bogor: Tuntut Kenaikan Upah

Aksi Unjuk Rasa KSPI-Partai Buruh di Bogor: Tuntut Kenaikan Upah

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Purnawirawan TNI dan Tokoh Masyarakat Desak Pemakzulan Gibran, Ancam Duduki DPR/MPR

Purnawirawan TNI dan Tokoh Masyarakat Desak Pemakzulan Gibran, Ancam Duduki DPR/MPR

2025-07-03
Negara Harus Menyelamatkan Pengemudi Ojol dari Hubungan Kerja Menyesatkan

KON: Kenaikan Tarif Ojol Bukan Solusi Utama

2025-07-02
BMI Tuntut GMKI Makassar Minta Maaf, Diduga Dukung Kelompok Pro-Papua Merdeka

BMI Tuntut GMKI Makassar Minta Maaf, Diduga Dukung Kelompok Pro-Papua Merdeka

2025-07-01

Waspada! Buku Terjemahan Bisa Menjadi Ladang Lahirnya Tafsir Ekstrem

2025-06-30
Konvoi Damai Menembus Blokade Gaza: Seruan Solidaritas, Refleksi Tokoh, dan Tantangan Kemanusiaan

Konvoi Damai Menembus Blokade Gaza: Seruan Solidaritas, Refleksi Tokoh, dan Tantangan Kemanusiaan

2025-06-29
Aktivis Desak Penindakan Tegas Aktivitas Tambang Ilegal di Berau yang Berlanjut

Aktivis Desak Penindakan Tegas Aktivitas Tambang Ilegal di Berau yang Berlanjut

2025-06-28

Twitter

Facebook

Instagram

@paradeid

    The Instagram Access Token is expired, Go to the Customizer > JNews : Social, Like & View > Instagram Feed Setting, to refresh it.

Berita Populer

  • Negara Harus Menyelamatkan Pengemudi Ojol dari Hubungan Kerja Menyesatkan

    KON: Kenaikan Tarif Ojol Bukan Solusi Utama

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Aktivis Desak Penindakan Tegas Aktivitas Tambang Ilegal di Berau yang Berlanjut

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • BMI Tuntut GMKI Makassar Minta Maaf, Diduga Dukung Kelompok Pro-Papua Merdeka

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Nama Ananda Tohpati Terseret Isu Dugaan Pengelolaan Dana Tambang di Raja Ampat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sumut Caplok Empat Pulau Aceh, Benarkah?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Tagar

#Anies #ASPEKIndonesia #Buruh #China #Cianjur #Covid19 #Covid_19 #Demokrat #Ekonomi #Hukum #Indonesia #Internasional #Jakarta #Jokowi #Keamanan #Kesehatan #Kolom #KPK #KSPI #Muhammadiyah #MUI #Nasional #Olahraga #Opini #Palestina #Pariwisata #PartaiBuruh #PDIP #Pendidikan #Pertahanan #Pilkada #PKS #Polri #Prabowo #Presiden #Rusia #RUUHIP #Siber #Sosbud #Sosial #Teknologi #TNI #Vaksin dpr politik

Arsip Berita

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kontak
Email: redaksi@parade.id

© 2020 parade.id

No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Hukum
  • Pertahanan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Opini
  • Profil
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Internasional
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Teknologi
    • Sosial dan Budaya

© 2020 parade.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In