Rabu, Januari 21, 2026
  • Info Iklan
Parade.id
  • Login
No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Hukum
  • Pertahanan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Opini
  • Profil
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Internasional
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Teknologi
    • Sosial dan Budaya
Parade.id
Home Teknologi

Penipu Mengatasnamakan Undian Shopee, Arahkan Target Pakai Pemendek Link

redaksi by redaksi
2020-10-14
in Teknologi
0
Penipu Mengatasnamakan Undian Shopee, Arahkan Target Pakai Pemendek Link
0
SHARES
Share on FacebookShare on Twitter

Jakarta (PARADE.ID)- Belakangan ini ramai beredar kiriman SMS penipuan yang menjanjikan hadiah Rp175 juta dari marketplace Shopee. Pelaku menjalankan aksinya dengan memanfaatkan pemendek tautan link dari Pandi, pengelola nama domain internet Indonesia.

Dalam SMS yang dikirim ke ponsel target, pelaku menggunakan pemendek tautan dari Pandi dengan domain s.id. Pemendek domain ini sebenarnya disediakan oleh Pandi agar gampang diingat oleh pengunjung. Namun, pelaku penipuan menggunakannya untuk menyamarkan tautan aslinya.

Related posts

Pembelajaran Online Melalui YukBelajar.com: Solusi Edukasi Digital di Era Modern

Pembelajaran Online Melalui YukBelajar.com: Solusi Edukasi Digital di Era Modern

2026-01-06

Onno W Purbo Luncurkan Roadmap AI Gotong Royong: Lawan AI Mahal

2025-10-10

pemendek-tautan-s-id-pandi.png

Layanan pemendek tautan dari Pandi yang dimanfaatkan oleh pelaku penipuan untuk menyamarkan alamat websitenya.

Terdapat beberapa versi SMS yang dikirimkan. Ketika tautannya di klik, alamat domainnnya juga berbeda-beda, namun tetap dengan format tampilan yang sama.

Berikut beberapa contoh SMS yang dikirimkan oleh pelaku penipuan.   

“Nomor Anda resmi terpilih mendapat cek Rp175.000.000 PIN (25F4777). Lanjut klik link: s.id/layananshopee,” dikirim dari nomor 085212201902.

“Kepada yth bpk/ibu nomor anda resmi meraih hadiah dari Shopee.co.id Rp.175 juta. PI (25F4777)
u/ info klik s.id/shopeeid522,”
dikirim dari nomor 085348173532

undian-shopee-palsu-sms2.jpeg

 

“SHOPEE 2020. Sl-mat anda mndpatkan Rp175 jt program tahunan REJEKI2020 TOKEN ID (J7K2B59( U/INF klik s.id/kejutan-hadiah2020,” dikirim dari nomor 085283580582

Saat dibuka, link s.id/layananshopee yang terdapat dalam SMS pertama, membawa pengunjung ke situs undian-shopeeindonesia.blogspot.com. Blogspot adalah blog gratisan dari Google.

situs-undian-shopee-palsu1(1).png

Tautan link dalam SMS kedua s.id/shopeeid522 membawa pengunjung ke situs shopeeid522.blogspot.com.

situs-shopee-palsu2.png

Sementara link  yang terdapat dalam SMS ketiga, membawa pengunjung ke situs idpemenang-2020.blogspot.com  

situs-palsu-shopee-3-hadiah-175-juta.png

Ketiga situs itu dibuat dengan format yang sama dan menampilkan foto-foto orang sedang menerima hadiah berupa mobil, uang tunai, juga sepeda motor, lengkap dengan testimoni orang-orang yang disebut sebagai penerima hadiah.  

Untuk meyakinkan calon korban, situs itu juga memajang logo Shopee. Tak hanya itu, pelaku juga mengaku-ngaku undiannya disahkan oleh Kepolisian Republik Indonesia, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kominfo, dan Departemen Sosial Republik Indonesia.

Untuk “mengklaim hadiah”, situs itu meminta calon korban mengirimkan sejumlah uang yang diduga kuat sebagai praktik penipuan. Namun, untuk meyakinkan agar calon korban mengirimkan uang, situs itu berjanji akan mengembalikan uangnya.

“Pihak pemenang yang mengeluarkan dana administrasi di harapkan untuk tidak perlu khawatir Karena Seluruh pengeluaran pemenang  hanya bersifat sementara saja, dan pihak Perusahaan SHOPEE siap untuk mengganti semua dana yang dikeluarkan oleh pihak pemenang,” demikian bunyi iming-iming di situs itu.

Bantahan Pihak Shopee

Pihak Shopee yang namanya dicatut dalam situs itu, memastikan tidak pernah membuat undian tersebut. Ada pun situs resmi Shopee tidak menggunakan platform gratisan, melainkan menggunakan https://shopee.co.id

“Info resmi dari Shopee selalu diumumkan melalui aplikasi Shopee,” kata Public Relations Lead Shopee Indonesia, Aditya Maulana.

Selain lewat aplikasi, pengumuman resmi dari situs e-commerce Shopee juga diinformasikan lewat akun Instagram shopee_id dan akun Twitter @ShopeeID dan akun Facebook Shopee.

Jadi, jangan terkecoh dengan undian abal-abal, ya.

(Cyberthreat/PARADE.ID)

Previous Post

Pemerintah Segera Salurkan Dana Jibah Pariwisata Rp3,3 Triliun

Next Post

Fadli Sebut GPII dan PII Organisasi yang Dibenci PKI

Next Post

Fadli Sebut GPII dan PII Organisasi yang Dibenci PKI

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Aksi Buruh TGSL Akan Digelar 21 Januari di Nike dan Adidas

2026-01-20
Ilusi “The Art of the Deal” dan Kebangkrutan Hegemoni Amerika 2026

Ilusi “The Art of the Deal” dan Kebangkrutan Hegemoni Amerika 2026

2026-01-20
Netty Aher Angkat Suara soal Meningkatnya Kasus Diabetes pada Anak

DPR Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu dan Tepat Sasaran

2026-01-19
Warga Tamalanrea Tolak Proyek PLTSa, Gelar Nobar Film “Tumbal Sampah”

Warga Tamalanrea Tolak Proyek PLTSa, Gelar Nobar Film “Tumbal Sampah”

2026-01-12
Pilkada melalui DPRD, Kedaulatan Rakyat di Kebiri

Pilkada melalui DPRD, Kedaulatan Rakyat di Kebiri

2026-01-11
Kroni Untung, Anak-anak Diracun

Kroni Untung, Anak-anak Diracun

2026-01-09

Twitter

Facebook

Instagram

@paradeid

    The Instagram Access Token is expired, Go to the Customizer > JNews : Social, Like & View > Instagram Feed Setting, to refresh it.

Berita Populer

  • Ilusi “The Art of the Deal” dan Kebangkrutan Hegemoni Amerika 2026

    Ilusi “The Art of the Deal” dan Kebangkrutan Hegemoni Amerika 2026

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Aksi Buruh TGSL Akan Digelar 21 Januari di Nike dan Adidas

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • CBA Desak Kejagung Panggil Presdir Astra Internasional, Menyoal Ini

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Roy Suryo Ungkap Temuan Lima Ijazah Asli UGM Angkatan 1985

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Serial Bahasa Indonesia: Apa Itu “Nyali”?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Tagar

#Anies #ASPEKIndonesia #Buruh #China #Cianjur #Covid19 #Covid_19 #Demokrat #Ekonomi #Hukum #Indonesia #Internasional #Jakarta #Jokowi #Keamanan #Kesehatan #Kolom #KPK #KSPI #Muhammadiyah #MUI #Nasional #Olahraga #Opini #Palestina #Pariwisata #PartaiBuruh #PDIP #Pendidikan #Pertahanan #Pilkada #PKS #Polri #Prabowo #Presiden #Rusia #RUUHIP #Siber #Sosbud #Sosial #Teknologi #TNI #Vaksin dpr politik

Arsip Berita

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
  • Kontak
Email: redaksi@parade.id

© 2020 parade.id

No Result
View All Result
  • Home
  • Politik
  • Hukum
  • Pertahanan
  • Ekonomi
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Opini
  • Profil
  • Lainnya
    • Gaya Hidup
    • Internasional
    • Pariwisata
    • Olahraga
    • Teknologi
    • Sosial dan Budaya

© 2020 parade.id

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In